#1 Komputasi Modern: Dampak Komputasi Untuk Manusia


https://www.videoblocks.com/video/group-of-diverse-men-developing-modern-visual-effects-for-videogame-and-computing-h_urkaay7jhuy07yg

Komputasi merupakan salah satu cabang ilmu teknik informatika ataupun komputer sains. Secara umum mempelajari aspek komputasi untuk aplikasi / memecahkan masalah dibidang sains lain, seperti fisika, matematika dan lain-lain. Dari zaman ke zaman manusia melakukan perhitungan untuk memecahkan suatu masalah hingga sampai saat ini ditemukannya computer modern yang dibuat sedemikian rupa hingga alat bantu menghitung (computer) ini dapat di operasikan semakin mudah dan cepat.

Maka dari itu banyak dari  setiap kehidupan sekarang ini memakai komputasi sebagai alat bantu di banyak bidang, seperti bidang kesehatan, militer dan lain-lain. Termasuk mahasiswa yang menekuni ilmu di bidang teknologi informasi agar mengerti dan memahami tentang konsep komputasi modern dan pengertiannya.

Komputasi juga mempunyai perhatian pada penyusunan model matematika dan teknik   penyelesaian numeric serta penggunaan computer untuk menganalisis dan memecahkan   masalah-masalah ilmu (sains). Dalam penggunaan praktis, biasanya berupa penerapan  simulasi  computer atau berbagai bentuk komputasi lainnya untuk menyelesaikan masalah-masalah  dalam berbagai bidang keilmuan, tetapi dalam perkembangannya digunakan juga untuk  menemukan prinsip-prinsip baru yang mendasar dalam ilmu.

Komputasi modern dapat diartikan sebagai sebuah konsep sistem yang menerima intruksi-intruksi yang kemudian menyimpannya dalam sebuahmemory komputer. Oleh karena pada  saat ini kita melakukan komputasi menggunakan computer maka dapat dikatakan komputer merupakan sebuah komputasi modern.

Konsep ini pertama kali digagasi oleh John Von Neumann (1903-1957). Yang terkait dengan komputasi modern adalah :
1.      Akurasi : yang berhubungan dengan bit dan floating point
2.      Kecepatan : dalam satuan hertz (processor tunggal, pipeline, parallel processing)
3.      Problem volume besar : down sizing, parallel
4.      Modelling : NN, GA
5.      Kompleksitas : menggunakan teori bigO

Permulaan komputasi modern dimulai pada saat tahun 1926 oleh ilmuan yang berasal dari hungaria yang bernama John Von Neumann. Von Neumann seorang ilmuan yang belajar dari Berlin dan Zurich dan mendapatkan diploma pada bidang teknik kimia pada tahun 1926. Pada tahun yang sama dia mendapatkan gelar doktor pada bidang matematika dari Universitas Budapest. Berkat keahlian dan kepiawaiannya Von Neumann dalam bidang teori game yang melahirkan konsep seluler automata, teknologi bom atom, dan komputasi modern yang kemudian melahirkan komputer.Dipicu ketertarikannya pada hidrodinamika dan kesulitan penyelesaian persamaan diferensial parsial nonlinier yang digunakan, Von Neumann kemudian beralih dalam bidang komputasi. Sebagai konsultan pada pengembangan ENIAC, dia merancang konsep arsitektur komputer yang masih dipakai sampai sekarang. Arsitektur Von Nuemann adalah komputer dengan program yang tersimpan (program dan data disimpan pada memori) dengan pengendali pusat, I/O, dan memori.

Salah satu implementasi dari adanya komputasi modern adalah dapat membantu manusia untuk menyelesaikan masalah-masalah yang kompleks dengan menggunakan computer. Salah satu contohnya adalah biometric. Biometric berasal dari kata Bio dan Metric. Kata bio diambil dari bahasa yunani kuno yang berarti Hidup sedangkan Metric juga berasal dari bahasa yunani kuno yang berarti ukuran, jadi jika disimpulkan biometric berarti pengukuran hidup.

Tapi secara garis besar biometric merupakan pengukuran dari statistic analisa data biologi yang mengacu pada teknologi untuk menganalisa karakteristik suatu tubuh ( individu ). Nah dari penjelasan tersebut sudah jelas bahwa Biometric menggambarkan pendeteksian dan pengklasifikasian dari atribut fisik. Terdapat banyak teknik biometric yang berbeda, diantaranya:
·         Pembacaan sidik jari / telapak tangan
·         Geometri tangan
·         Pembacaan retina / iris
·         Pengenalan suara
·         Dinamika tanda tangan.

Karena kerumitannya, Biometric adalah tipe otentikasi yang paling mahal untuk diimplementasikan. Tipe ini juga sangat sulit dipelihara karena sifat ketidaksempurnaan dari analisis biometric. Sangat dianjurkan untuk berhati–hati karena beberapa masalah utama dari eror–eror biometric diantaranya, sistem mungkin bisa menolak subjek yang memiliki otoritas.

Kesalahan seperti ini biasa disebut False Rejection Rate ( FRR ). Dan disisi lain biometric juga bisa menerima subjek yang salah dan seperti ini biasa diistilahkan False Acception Rate ( FAR ). Tapi teknologi ini juga mempunyai sisi positif, salah satunya mungkin bisa diambi contoh dari Retinal Scan yang sangat impossible untuk diduplikasikan.

Dan menurut Don Tapscott (1995) dalam bukunya yang berjudul “The Digital Economy : Promise and Peril In The Age of Networked Intelligence” menggambarkan bagaimana dampak teknologi komputasi pada kehidupan manusia. Aplikasi teknologi kurang sempurna tanpa dukungan mesin pintar yang berkemampuan analitik. Kehadiran teknologi komputasi yang semakin canggih telah merubah gaya hidup manusia dan tuntutan pada kompetensi manusia. Kini kehidupan manusia semakin tergantung pada komputer. 

Berikut ini hal-hal yang menggambarkan konsep kepintaran komputasi yang didukung dengan aplikasi teknologi.
1. Produk yang digerakkan sistem komputer
·        Smart car (mobil pintar)
·        Smart card (kartu pintar)
·        Smart house (rumah pintar)
·        Smart road (jalan pintar)
2. Perancangan produk dikelola oleh komputer
·        Proses kerja yang digerakkan oleh komputer
·        Komputer menjadi sarana komunikasi yang efektif
·        Komputer sebagai pusat informasi

Komputasi modern sangat membantu manusia untuk menyelesaikan masalah-masalah yang kompleks dengan menggunakan computer untuk memenuhi kebutuhan, tidak hanyan menghitung tapi dalam hal program dan jaringan yang dapat diselesaikan dengan cepat dan komputasi modern juga memudahkan perkembangan teknologi modern dengan pesat.

sumber:
https://nanopdf.com/download/komputasi-modern_pdf
http://carilahinspirasi.blogspot.com/2011/02/komputasi-modern.html

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "#1 Komputasi Modern: Dampak Komputasi Untuk Manusia"

Post a Comment